Sabtu, 30 Januari 2010

Bank dan Lembaga Keuangan Bukan Bank - PASAR MODAL INDONESIA

BAB I
PENDAHULUAN

1.1     Latar Belakang Masalah
Pasar modal merupakan tempat kegiatan perusahaan mencari dana untuk membiayai kegiatan usahanya. Selain itu, pasar modal juga merupakan suatu usaha penghimpunan dana masyarakat secara langsung dengan cara menanamkan dana ke dalam perusahaan yang sehat dan baik pengelolaannya. Fungsi utama pasar modal adalah sebagai sarana pembentukan modal dan akumulasi dana bagi pembiayaan suatu perusahaan / emiten. Dengan demikian pasar modal merupakan salah satu sumber dana bagi pembiayaan pembangunan nasional pada umumnya dan emiten pada khususnya di luar sumber-sumber yang umum dikenal, seperti tabungan pemerintah, tabungan masyarakat, kredit perbankan dan bantuan luar negeri.



 
Sementara itu, bagi kalangan masyarakat yang memiliki kelebihan dana dan berminat untuk melakukan investasi, hadirnya lembaga pasar modal di Indonesia menambah deretan alternatif untuk menanamkan dananya. Banyak jenis surat berharga (securities) dijual dipasar tersebut, salah satu yang diperdagangkan adalah saham. Saham perusahaan go public sebagai komoditi investasi tergolong berisiko tinggi, karena sifatnya yang peka terhadap perubahan-perubahan yang terjadi baik oleh pengaruh yang bersumber dari luar ataupun dari dalam negeri seperti perubahan dibidang politik, ekonomi, moneter, undang-undang atau peraturan maupun perubahan yang terjadi dalam industri dan perusahaan yang mengeluarkan saham (emiten) itu sendiri. Untuk mengantisipasi perubahan harga saham tersebut maka diperlukan analisis saham yang biasanya menggunakan dua pendekatan yaitu analisis fundamental dan analisis teknikal. Oleh karena itu, maka dibuatlah makalah yang berjudul Pasar Modal Indonesia ini.

1.1     Rumusan Masalah
1.      Apa pengertian pasar modal?
2.      Apa saja peranan pasar modal?
3.      Bagaimana perkembangan pasar modal?
4.      Bagaimana pengelolaaan pasar modal Indonesia?
5.      Lembaga apa sajakah yang menunjang pasar modal?
6.      Apa instrumen pasar modal?
7.      Apa saja kejahatan dan pelanggaran dibidang pasar modal?

1.2     Tujuan Pembahasan
1.      Mengetahui pengertian pasar modal.
2.      Mengetahui peranan pasar modal.
3.      Mengetahui perkembangan pasar modal.
4.      Mengetahui pengelolaaan pasar modal di Indonesia.
5.      Mengetahui lembaga-lembaga yang menunjang pasar modal.
6.      Mengetahui instrumen pasar modal.
7.      Mengetahui kejahatan dan pelanggaran dibidang pasar modal.


0 komentar:

Posting Komentar